Long Weekend Hari Raya Waisak, Pengguna Jasa Diminta Beli Tiket Online di Ferizy

    Long Weekend Hari Raya Waisak, Pengguna Jasa Diminta Beli Tiket Online di Ferizy

    JAKARTA-PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengantisipasi lonjakan arus kendaraan dan penumpang pada periode libur nasional Hari Raya Waisak dan libur long weekend ketiga di bulan Mei yang jatuh pada Kamis (23/5) dan cuti bersama pada Jumat (24/5). 

    "Hari libur dan cuti bersama Hari Raya Waisak ini merupakan periode libur long weekend ketiga di bulan Mei yang akan mendorong pergerakan masyarakat untuk berlibur, termasuk yang akan menggunakan jalur penyeberangan, "ujar Corporate Secretary ASDP Shelvy Arifin, Rabu (22/05/2024)

    "Untuk mengantisipasi kenaikan arus kendaraan dan penumpang yang diprediksikan naik sekitar 3% dibanding hari normal, kami pastikan kapasitas kapal dan pelabuhan memadai untuk melayani para pengguna jasa. Harapan kami, pengguna jasa dapat menyeberang di lintas Merak-Bakauheni dan lintasan lainnya dengan aman, nyaman dan selamat, " tutur Shelvy.

    Diketahui total kapal ferry yang standbye di lintas Merak-Bakauheni sebanyak 66 unit kapal. Adapun dengan penetapan pola operasi 4 kapal per dermaga sesuai ketentuan BPTD yang mengelola jadwal operasi kapal, maka terdapat 28 unit kapal yang siap melayani per 24 jam dengan trip rata-rata mencapai total 105-112 trip per harinya. 

    Shelvy menilai, kendati libur dan cuti bersama Hari Raya Waisak berlangsung hingga akhir pekan, diperkirakan tidak terjadi lonjakan signifikan. Pasalnya, saat ini tengah berlangsung juga ujian akhir nasional untuk sekolah menengah, sehingga mayoritas masyarakat akan melakukan perjalanan liburan saat libur anak sekolah bulan Juni-Juli mendatang.

    Tercatat pada periode long weekend bertepatan Hari Kenaikan Yesus Kristus pada dua pekan lalu, angka produksi masih terpantau landai dengan rata-rata jumlah produksi kendaraan di angka 6.000 hingga 8.000 unit per hari. Adapun puncak arus berangkat jatuh pada Rabu (8/5) dengan total kendaraan menyeberang sebanyak 8.610 unit.

    "Prediksinya kemungkinan angka produksi kendaraan periode Hari Raya Waisak akan naik hingga delapan ribuan pada hari Kamis (23/5), namun tidak akan meningkat jauh seperti pada saat Idul Fitri di atas 10 ribu unit, " ungkap Shelvy.

    Berdasarkan data posko, lanjutnya, jumlah rata-rata kendaraan yang menyeberang pada Angkutan Lebaran 2024 disaat weekday sebanyak 11.992 per hari, sedangkan disaat weekend sebanyak 14.511 per hari. 

    ASDP Cabang pun memastikan jika ketersediaan fasilitas dan layanan publik di pelabuhan utama seperti di Merak, Bakauheni, Ketapang dan Gilimanuk juga memadai. Bahkan telah ditingkatkan sejak sebelum layanan Angkutan Lebaran pada April lalu.

    "Di Pelabuhan Merak yang relatif selalu ramai melayani masyarakat yang menyeberang dari Jawa ke Sumatera, tersedia toll gate dam vending machine sebanyak 50 unit, CCTV 140 unit, layanan posko kesehatan sebanyak 3 lokasi, fasilitas toilet lebih dari 120 unit, dan kapasitas kapal per harinya akan mampu mengangkut hingga 39.000 unit kendaraan kecil per harinya, " ungkap Shelvy merinci.

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Diduga Kuat Tak Netral, Massa Ngamuk di...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Lonjakan Kendaraan Libur Waisak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Objek Wisata di KSPN Danau Toba Jelang Idul Adha 2024 Diserbu Wisatawan, Tiket Penyeberangan Ludes Terjual Hingga Malam
    Program Studi Teknik Elektro Universitas Mercu Buana Benchmarking ke Universitas Gadjah Mada
    Kaban Kesbangpol Asahan Narasumber pada Sosialisasi Pilkada Serentak 2024
    Komisioner Bawaslu Asahan Arif Hidayat Narasumber pada Sosialisasi Pilkada Serentak 2024
    Komisioner KPU Asahan Pangulu Siregar Narasumber pada Sosialisasi Pilkada Serentak 2024
    Penemuan Mayat Perempuan di Jalan Ternyata Dibunuh Ayah Kandung
    Tekan Angka Kecelakaan, BPTD Kelas II Sumut Gencarkan Pemeriksaan Bus Parawisata dan Angkutan Barang, 5 Unit Tak Layak Jalan
    Libur Idul Adha 2024, KSOPP Danau Toba Fokuskan Pengawasan Pelayaran dan Pemantauan Cuaca
    Hari Pertama Kejurnas Sumut Rally, Dua Pereli Tuan Rumah Dihadang Crest dan Gagal Finish
    Wakil Bupati H. Zonny Waldi Hadiri Pelantikan Pengurus DPD PPNI Simalungun Periode 2023-2028
    Selebgram Kota Medan, Annisa Aulia Marbun Dapat Keistimewaan Hadir di Acara Miss Mega Bintang 2023
    KMPD: Turut Berdukacita Matinya Demokrasi di Simalungun dan Minta RDP bersama Komisioner KPU, Bawaslu dan Kapolres
    DPP PPABS Kembali Tegaskan Tidak Ada Tanah Adat di Dolok Parmonangan, Komnas HAM Diminta Jaga Independensi
    Ruas Jalan Provinsi Menuju Pelabuhan Penyeberangan Tigaras Butuh Perbaikan dan Pelebaran
    Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023, Indonesia Terancam Sanksi FIFA, Erick Thohir: Saya Sudah Berjuang Maksimal
    Peraih Penghargaan Dari FBI Amerika Serikat Jabat Kapolda Sumut, Irjen Agung Setya Imam Effendi Torehkan Segudang Prestasi
    Pertanyakan Netralitas Penyelenggara Pemilihan Umum, KMPD dan PKSS Gelar Aksi Unjuk Rasa di KPU Simalungun
    Jelang Nataru 2023-2024, Pj Gubernur Sumut Minta Ketersediaan Pasokan BBM dan LPG Terjamin
    H-2 Penyeberangan Pelabuhan Ferry Jurusan Tigaras-Simanindo Alami Peningkatan, KSOPP Danau Toba Lakukan Pengawasan
    Pangdam I/BB Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat 19 Perwira Periode 1 April 2023

    Ikuti Kami