Bupati Samosir bersama Walikota Batam Hadiri Pelantikan Pengurus Nauli Batam, Ketua Terpilih Harapkan Penerbangan Silangit-Batam Diaktifkan

    Bupati Samosir bersama Walikota Batam Hadiri Pelantikan Pengurus Nauli Batam, Ketua Terpilih Harapkan Penerbangan Silangit-Batam Diaktifkan

    BATAM-Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan Walikota Batam Muhammad Rudi, Sekertaris Daerah Kabupaten Samosir Hotraja Sitanggang menghadiri pelantikan Pengurus Samosir Nauli Batam di Ballroom Golden Prawn Bengkong Laut, Batam, Kepulauan Riau, Minggu, 04 September 2022.

    Pelantikan organisasi Kumpulan masyarakat asal Samosir yang ada di Batam mengusung Thema "Bersukacitalah Dalam Pengharapan" diawali dengan Ibadah singkat yang dipimpin Ev.Ir. Erzon Sihotang MM, M.BA, MTh berjalan dengan baik, lancar dan hikmat 

    Niko Nixon Situmorang terpilih menjadi Ketua Samosir Nauli Batam, Bistok Nadeak sebagai Sekertaris Samosir Nauli Batam dan Richad Sidabutar terpilih menjadi wakil Sekretaris dan Amanda P Simbolon sebagai bendahara umum, " Tulis Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Samosir dalam keterangan persnya, Minggu ( 04/09/2022 )

    Ketua Samosir Nauli Batam terpilih, Niko Nixon Situmorang mengucapkan terima kasih banyak Kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dan Walikota Batam Muhammad Rudi atas kesediaan untuk menghadiri undangan panitia pelantikan Samosir Nauli Batam

    "Samosir Nauli Batam akan terus memberikan perhatian ke Bonapasogit Kabupaten Samosir demi kemajuan Samosir. Kami mengharapkan penerbangan Batam-Silangit yang sudah pernah ada diaktifkan lagi kembali, " Ujar Ketua Samosir Nauli Batam Niko Nixon Situmorang

    Sementara Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dalam sambutannya diawali dengan mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan pengurus Samosir Nauli Batam dan semoga Samosir Nauli Batam ini bisa mengakrabkan warga asal Samosir yang tinggal di Batam dengan mengutamakan saling tolong menolong. 

    Saya sampaikan kepada semua warga Batam asal Samosir untuk mendukung semua kebijakan Walikota Batam dan tetap menjadi warga yang baik, " Ungkap Bupati Samosir Vandiko sembari mengatakan akan segera berkoordinasi dengan Kementerian perhubungan perihal penerbangan Batam - Silangit 

    Walikota Batam Muhamad Rudi yang juga Kepala BP Batam dalam sambutannya menyampaikan selamat atas terbentuknya paguyuban Samosir Nauli Batam dan paguyuban ini diharapkan dapat membantu Pemko Batam dalam pencapaian Kota Batam sebagai Kota Modern. 

    "Saat ini Batam lagi membangun Bandara serta pelabuhan modern, terkait usulan dibukanya kembali penerbangan Batam-Silangit, Saya juga sangat mendukung, kita akan buat MOU dengan Bupati Samosir, " Walikota Batam menutup sambutan.

    Pendiri Samosir Nauli Batam yang juga Ketua DPRD Provinsi Riau Jumaga Nadeak dalam sambutannya menyampiakan, bahwa Kota Batam ini merupakan Kota yang unik dengan beragam suku dan agama dan rata-rata sudah buat paguyuban masing-masing 

    "Semoga paguyuban Samosir Nauli Batam ini bisa menjadi tempat untuk silaturahmi antar masyarakat dan juga memberikan perhatian ke Bonapasogit Samosir, " Harap Pendiri Samosir Nauli Batam yang juga sebagai Ketua DPRD Provinsi Riau Jumaga Nadeak ( Karmel )

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Vandiko Timotius Gultom Ajak Founder...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Putu Kambang: Cerita Rasa dari Lengayang yang Tak Lekang Waktu
    Warga Bahas Soal DPO Kasus Narkotika di Nagori Perlanaan
    Parkir Dekat Hotel, Mobil Dinas Camat Berastagi Disulap Jadi Plat Hitam
    Ribuan Kendaraan Diprediksi Nyeberang ke Samosir, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Utamakan Aspek Keselamatan
    Angkutan Nataru 2024-2025, KMP Tao Toba I dan II Siap Hadapi Lonjakan Kendraan dan Pengguna Jasa Akan Diseberangkan Hingga Subuh
    Jelang Libur Nataru 2024-2025, PPSU Siap Layani Mudik di Lintasan Tigaras-Simanindo dan KMP Sumut Berlayar Hingga Dini Hari
    KPU Sumut Rampungkan Rekapitulasi Suara Pilgub 2024: Bobby Nasution-Surya Unggul Telak
    Antisipasi Lonjakan Volume Kendaraan Pemudik Menuju Samosir, KMP Kaldera Toba Tambah Trip Balige-Onan Runggu
    Ribuan Kendaraan Diprediksi Nyeberang ke Samosir, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Utamakan Aspek Keselamatan
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Lomba Solu Bolon Turut Meriahkan Aquabike 2024 dan Berhasil Pukau Para Rider dan Wisatawan di Samosir
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Angkutan Nataru 2024-2025, KMP Tao Toba I dan II Siap Hadapi Lonjakan Kendraan dan Pengguna Jasa Akan Diseberangkan Hingga Subuh
    Danlantamal I Hadiri AKRS Sambut Kemerdekaan RI Ke-79
    Danlantamal I Hadiri Sertijab Danyonmarhanlan I
    Sambut HUT ke-79 Jalasenastri, Danlantamal I Beserta Ketua Korcab I DJA I Hadiri Tatap Muka Dengan Pembina Utama dan Ketua Umum Jalasenastri
    Peraih Penghargaan Dari FBI Amerika Serikat Jabat Kapolda Sumut, Irjen Agung Setya Imam Effendi Torehkan Segudang Prestasi
    DPP Partuha Maujana Simalungun dan Himapsi Tegaskan Tanah Simalungun Milik 7 Kerajaan dan Tidak Ada Tanah Adat

    Ikuti Kami